REVIEW: PENGALAMAN MENGGUNAKAN JASA TUKANG RENOVASI RUMAH MAKASSAR

Halo kawan-kawan, beberapa waktu yang lalu atap rumah saya bocor di beberapa tempat karena banyak kucing yang suka lari dan berkelahi di atas atap, jadi pas musim hujan tiba, airnya menetes di mana-mana. Jadi melalui tulisan ini saya mau membagikan pengalaman saya dalam memperbaiki atap.

Saya tinggal di Makassar dan waktu atap saya bocor, curah hujan memang lagi banyak-banyaknya sampai plafon di ruang tamu saya rusak, Kan dak enak terima tamu tapi plafonnya gantung gitu dari atap, makanya saya memutuskan untuk segera mencari tukang untuk memperbaiki atap rumah.

Pada awalnya cukup sulit mencari tukang sebab tukang yang biasa saya pakai sedang ada proyek lain sedangkan tukang yang teman saya rekomendasikan harganya cukup mahal. Jadi saya memutuskan untuk mencari jasa tukang bangunan di Makassar melalui internet.

Apa sih yang tidak ada di internet. Melalui internet, saya menemukan jasa pertukangan yang kelihatannya cukup profesional, jadi saya memutuskan untuk menghubungi jasa pertukangan tersebut.

Saat datang ke rumah, seorang tukang melakukan pengecekan terhadap kerusakan rumah, mulai dari kondisi atap, plafon dan juga rangka rumah. Hasilnya, beberapa seng harus diganti karena sudah tua dan mengalami korosi sedangkan seng lainnya bisa diperbaiki dengan menggunakan serat, plafon ruang tamu harus diganti 2/3nya karena sudah rusak dan beberapa rangka kayu yang sudah lapuk karena rembesan air juga harus diganti. Perlu anda ketahui, kurang ruang tamu saya adalah 6 x 2,5 meter.

Hal yang menyenangkan dari menggunakan jasa pertukangan ini adalah mereka dapat menyesuaikan kebutuhan perbaikan dengan dana yang anda miliki. Untuk semua perbaikan yang dibutuhkan, saya hanya mengeluarkan dana sebesar 4,5 juta rupiah. Untuk ukuran ruang tamu yang cukup besar, saya rasa harga tersebut cukup murah, apa lagi jika dibandingkan dengan harga tukang yang teman saya rekomendasikan.

Tidak hanya itu, pengerjaan dilakukan secara profesional dengan menggunakan kontrak dan pembayaran dilakukan secara bertahap selama proses perbaikan, yakni 30%, 30% dan terakhir 40% sehingga anda dapat mengikuti perkembangan proses perbaikan dengan mudah tanpa khawatir uang anda dibawa lari.

Para pekerja juga bekerja secara disiplin, sopan dan selesai sebelum batas waktu dengan hasil pengerjaan yang sangat memuaskan. Atap saya tidak bocor lagi dan ruang tamu saya juga sudah layak menerima tamu lagi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *